Momentum Hari Ibu, Rumah Sehat BAZNAS Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Momentum Hari Ibu, Rumah Sehat BAZNAS Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Parigi Moutong, Zenta Inovasi – Rumah Sehat Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Parigi Moutong, gelar pemeriksaan kesehatan gratis pada ratusan perempuan, di Auditorium Kantor Bupati Parigi Moutong, Senin 23 Desember 2024.

Pemeriksaan kesehatan ini, merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Ibu ke- 96, yang digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB), bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Parigi Moutong.

Bacaan Lainnya

Plt Kepala Klinik Rumah Sehat BAZNAS Parigi Moutong, Rosrahmawaty SKM, mengatakan, kegiatan ini serentak dilaksakan di seluruh Indonesia.

“Tanggal 23 hari ini, serentak diadakan di seluruh Indonesia oleh Rumah Sehat Baznas melakukan kesehatan gratis Pap Smear, kulit dan Lab sederhana,” ucap Rosrahmawaty.

Kata dia, ada 22 Rumah Sehat BAZNAS di seluruh Indonesia, berpartisipasi pada momentum peringatan Hari Ibu ke 96.

“Target 100 orang untuk pemeriksaan Pap smear, HB, asam urat, kolestrol dan gula darah,” ujar dia.

Untuk Pap Smear pihak BAZNAS menggandeng  Maxima Laboratorium Klinik.

“Kami juga menyiapkan paket sehat sovenir senilai Rp250 ribu,” jelasnya.

Diketahui, pada kegiatan pemeriksaan kesehatan ini,  BAZNAS membawa delapan personil diantaranya, dokter, perawat, farmasi dan admin.

Sementara untuk pemeriksaan kulit, BAZNAS menggandeng dokter dari RSUD Anutaloko Parigi, dr Saribumi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *